Berita Kesehatan Anak: Kaki Anak Sering Kering dan Bersisik, Dokter Jelaskan Kemungkinan Penyebabnya!

By Nia Lara Sari, Selasa, 6 November 2018 | 11:09 WIB
Berita Kesehatan Anak: Kaki Anak Sering Kering dan Bersisik, Dokter Jelaskan Kemungkinan Penyebabnya! (Pixabay)

Nakita.id - Permasalahan kulit anak sering membuat orangtua menjadi khawatir.

Salah satu masalah kulit yang sering dihadapi anak adalah kulit kaki kering dan bersisik.

Tapi apa ya Moms penyebab kaki anak kering dan bersisik?

Baca Juga : Berita Kesehatan Anak: Begini Aturan Mandi Bagi Bayi dengan Kulit Sensitif

Sebenarnya, salah satu penyebabnya karena kulit anak sensitif.

Kulit sensitif terjadi ketika barier (lapisan terluar) kulit mengalami kerusakan.

Kerusakan barier alami kulit ini memungkinkan kelembapan menghilang dari kulit.

Ketika kelembapan menghilang, kulit menjadi kering yang membuatnya rentan terhadap iritasi.

Iritan ini kemudian menginfeksi kulit, yang dapat membuatnya terkelupas dan gatal atau yang biasa disebut kulit sensitif.

Apa yang menyebabkan kulit sensitif?

Faktor-faktor lingkungan seperti perubahan musim, pendingin ruangan, terlalu sering mandi, dan membiarkan kulit tidak cukup kering setelah mandi akan membuat kulit lebih kering dan lebih rentan terhadap gatal.

Selain itu, sabun yang wangi, bubuk pembersih, dan tisu berbahan dasar alkohol juga bisa menimbulkan masalah kulit sensitif.

Selain faktor di atas, ternyata kulit sensitifjuga bisa berasal dari faktor keturunan.

Baca Juga : Berita Kesehatan Anak: Ini Ciri Bayi Miliki Kulit Sensitif Menurut Dokter!

Nah, berbicara mengenai iritan kulit, Dr. Srie Prihianti, Sp.KK, PhD, FINSDV, FAADV, Ketua Kelompok Studi Dermatologi Anak Indonesia (KSDAI), Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia - PERDOSKI, ditemui dalam acara launching Cussons Baby SensiCare di Jakarta (5/11), menjelaskan tentang kemungkinan penyebab kulit kaki anak kering dan bersisik ini.

"Pada setiap kasus memang dokter harus memastikan dahulu penyebabnya, baru memberikan diagnosis.

Tapi kalau memang anak punya kulit sensitif, kulit kaki kering atau besisik bisa karena iritasi.

Saat di rumah kita kan biasanya tidak pakai alas kaki, sedangkan lantai sering kali kita bersihkan dengan cairan pembersih lantai.

Nah, cairan itu bisa mengiritasi kulit anak yang sensitif," ungkapnya.

Tak hanya itu, cairan pembersih kamar mandi juga bisa berdampak sangat buruk bagi kesehatan kukit anak.

"Terutama di lantai kamar mandi, kan kita sering menggunakan cairan 'keras' untuk membersihkan plak di kamar mandi.

Kalau tidak bersih membilasnya, cairan pembersih itu bisa mengiritasi kulit anak," tambahnya.

Baca Juga : Beragam Penyebab Payudara Sakit, Salah Satunya Karena Kista Payudara

Untuk mencegah kulit anak tambah sensitif, Srie menyarankan agar anak memakai alas kaki saat di rumah.

"Jadi untuk mengindari harus pakai alas kaki di rumah.

Selain itu baiknya gunakan pelembap juga di telapak kaki," tutunya.