Perempuan Mendominasi Pasien Kanker, Setiap Tahunnya Terus Bertambah

By Finna Prima Handayani, Jumat, 9 November 2018 | 15:21 WIB
Perempuan mendominasi pasien kanker (pexels.com)

Nakita.id - Kanker menjadi salah satu penyakit yang mengerikan dan membahayakan karena dapat mengancam jiwa.

Berdasarkan data, para penderita kanker pun mengalami kenaikan setiap tahunnya, bahkan sekitar 272.000 pasien meninggal akibat kanker pada tahun 2018.

Hal itu disebabkan oleh mereka yang tidak menyadari bahwa dirinya mengidap kanker dan mengetahuinya ketika sudah memasuki stadium lanjut.

Dari sekian jenis penyakit kanker, ternyata kanker payudara dan serviks lah yang menduduki posisi puncak paling banyak diderita.

Baca Juga : Kanker Payudara Menduduki Posisi Puncak Kanker Paling Banyak Terjadi

Tentu saja para pasien dari kanker payudara dan serviks yaitu dari berasal dari kalangan perempuan.