Dorce Gamalama Ingin Berikan Semua Harta Benda Miliknya, 'Kalau Dibawa Kuburannya Ngga Cukup!'

By Shevinna Putti Anggraeni, Sabtu, 10 November 2018 | 08:13 WIB
Dorce Gamalama persiapkan hari kematiannya (Grid.ID/Lalu Hendri Bagus)

Ia juga mengatakan serah terima uang hasil penjualan nantinya akan melibatkan seseorang yang berhak mendapatkan uang tersebut.

"Saya mengharapkan kepada bapak, ibu-ibu yang punya darah Minang yang kaya raya tolong lah beli rumah saya. Nanti waktu penyerahannya itu kita berikan kepada siapa yang berhak untuk mempertanggung jawabkan uang hasil penjualan ini," ujarnya.

Artis yang akrab disapa Bunda Dorce menjual rumahnya ini seharga Rp 2 Miliar dengan bangunan rumah yang masih kokoh, bagus dan sangat detail.

"Ngga mahal kok, ini saya jual 2 M aja. Rumah ini memang ethnic dan tanahnya seluas 300 lebih," tambahnya.

Sebelum menjual rumah gadangnya, Dorce Gamalama sudah lebih dulu memberikan sebagian hartanya yang lain kepada masyarakat dan anaknya.

Dorce Gamalama memberikan masjid miliknya kepada masyarakat Rawa Binong.

Tak lupa, Dorce juga mmeberikan yayasan miliknya kepada keempat anak angkatnya secara merata.

Baca Juga : Ayu Ting Ting Disebut Pacar Fransen Susanto yang Sudah Menikah, Ini Alasan Lelaki Beristri Lebih Menggoda!

Selain itu, Dorce Gamalama juga ingin memberikan seluruh barang-barang pribadinya kepada semua orang yang membutuhkan.

Seperti koleksi bajunya selama berkarir, sepatu hingga tas yang tersimpan rapi di ruangan khusus di bawah rumah gadangnya.