Bisnis karaoke miliknya ia beri nama Anang Family Karaoke.
Sampai saat ini, Anang Family Karaoke sudah punya lima outlet di lima kota, yakni Malang, Ambon, Bali, Cilegon, dan Surabaya.
Anang juga diketahui membuka usaha kue dan katering rumahan.
Keduanya diberi nama masing-masing Kue Kekinian A6 dan Dapur A6.
A6 merujuk pada inisial anggota keluarga Anang, yaitu Anang, Ashanty, Aurel, Azriel, Arsy dan Arsya.
Penghasilan dari bisnis karaoke dan juga kue dan rumah makan ini diperkirakan menyumbang penghasilan bagi Anang lebih dari Rp 1 miliar setiap bulannya.
Dengan penghasilan yang sangat besar itu, rasanya tak berlebihan jika kita menyebut Anang sebagai salah satu artis termakmur di Indonesia.
Jumlah total kekayaannya ditaksir mencapai Rp 18 miliar.
(Artikel ini pernah tayang di Tribun Sumsel dengan judul Punya Wajah Tampan, Istri Cantik, dan Anggota DPR! Anang Sudah Tajir dari Dulu, Ini 'Pabrik' Uangnya)
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR