Nakita.id - Aksi seorang anggota TNI Angkatan Darat (TNI AD) Kodam Hasanuddin saat membantu anak-anak sekolah menyeberangi sungai viral di media sosial.
Tentara yang belakangan diketahui bernama Darwis ini tampak memegangi dua anak perempuan yang duduk di kayu yang sengaja dibuat sebagai alat penyeberangan.
Sementara punggungnya menggendong siswa laki-laki yang diikat dengan kain selendang biru.
Foto heroik ini kali pertama diunggah akun instagram @kodam.hasanuddin.
"Inilah prajurit Hasanuddin di Korem Kendari dengan segala daya upaya membantu anak-anak sekolah menyebrangi sungai yang deras demi masa depan generasi pelanjut cita-cita bangsa," caption di unggahan itu.
Akun ini tidak menyebutkan lokasi persis sungai tersebut dan identitas TNI di foto itu.
Informasi baru diketahui dari akun @jojon_kendari yang memberikan komentar di akun @kodam.hasanuddin.
Menurutnya, anggota TNI itu bernama Darwis yang bertugas di Kecamatan Ranteangin.
Sayangnya, pria berperawakan tinggi ini tak lama lagi akan pensiun.
"Semangat pak darwis, sepertinya bapak hars pensiun di kecamatan ranteangin, krn warga tdk mau bapak pindah dari kecamatan itu," tulis akun @jojon_kendari.
Unggahan ini disambut netizen dengan pujian kekaguman.
yenirtn_: Subhanalloh. Langsung netes air mata @yovrizalashari
syam_suddin: Sehat terus pak,bravo TNI
shehijabltriyanti: Semangatt bapak!!! Semoga selalu di beri kesehatan dan apa yg di harapkan cepat qabul Aminn
febrikocakkocak: super hero...
oto_ono_ono: Sedih
griya_aqilamuslimah: Mencari ilmu adalah ibadah.dan membantunya, InsyaAlloh mnjdi ladang amal ibadah pak tentara..
Tidak sedikit netizen yang mengeluhkan tidak adanya infrastruktur yang memadai untuk tempat penyeberangan di lokasi itu.
mnur.zaini: Uangnya banyak dikorupsi kasian prajurit sama anak anak daerah sana ...
tristanmoratti16: Kmana nurani pejabat pemangku negeri..kok msh ada wil yg seperti ini. Masa bangun jembatan
putriraya231: Ya tuhan apa kah negara ni di perdulikan di luar sana
Ada juga netizen yang langsung memention akun resmi jokowi ketika foto ini diunggah di akun instagram @tni_angkatan_darat.
almernr1: @jokowi tolong dibuatkan jembatan pak
affriyan: Semangat pakk....semoga cepat mendapat respon pak @jokowi
Artikel ini pernah dimuat di Tribunnews.com dengan link : Heroik! Foto Aksi Tentara Menyeberangkan Anak-anak Sekolah ini Viral di Media Sosial
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR