Nakita.id - Anthony Ginting resmi menyandang status sebagai atlet paling populer berdasarkan rilis Twitter Indonesia dalam acara #RameDiTwitter 2018.
Anthony Ginting terbukti menjelma menjadi atlet idola dan memiliki popularitas yang tak diragukan lagi.
Hal ini dikarenakan Anthony Ginting berhasil mengalahkan popularitas dua pebulu tangkis Indonesia lainnya, yakni Jonathan Christie dan Kevin Sanjaya.
Baca Juga : Tips Gunakan 6 Bahan Alami yang Ampuh Menebalkan Alis Tipis
Terbukti, Anthony Ginting saat ini menjadi atlet yang paling banyak dibicarakan oleh pengguna Twitter selama tahun 2018.
Kabar tersebut tersiar ketika Twitter Indonesia menggelar sebuah acara bertajuk #RameDiTwitter pada Rabu (5/12/2018).
#RameDiTwitter meruapak sebuah acara penghargaan yang ditujukan kepada pengguna akun Twitter paling banyak dibicarakan selama 2018.
Pengguna akun @ndorokakung, membeberkan bahwa Anthony Ginting menjadi atlet paling populer selama 2018.
Baca Juga : Punya Kenalan Sedang Mencari Kerja? Coba Pakai Layanan Google Jobs!
1. Anthony Ginting
2. Jonathan Christie
3. Kevin Sanjaya
4. Lindswell Kwok
5. Lalu M. Zohri
6. Christoper Rungkat
7. Bambang Pamungkas
8. Greysia Polii
9. Liliyana Natsir
10. Tontowi Ahmad
Selain penghargaan itu, berkat berbagai kemenangannya, Ginting semakin dielu-elukan masyarakat dan mendapatkan banyak hadiah yang bisa dibawanya pulang.
Misalnya, setelah meraih gelar China Open 2018, atlet kelahiran Cimahi ini berhak membawa pulang hadiah sebesar USD 70.000 atau setara Rp 1,043 miliar (kurs Rp 14.910).
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Olla Ramlan Bersyukur Tidak Pernah Ucapkan Ini pada Anaknya
Selain hadiah dari China Open 2018, sepanjang tahun 2018 ini Ginting sudah banyak meraih juara dari berbagai pertandingan.
Ia pun telah berhasil mengantongi banyak hadiah dari pertandingan yang diikutinya.
Saat Asian Games 2018 lalu, Ginting berhasil meraih posisi ketiga dan berhasil mendapatkan bonus dari pemerintah.
Pemerintah memberikan bonus Rp 250 juta untuk medali perunggu yang berhasil diraihnya.
Source | : | BolaStylo.com |
Penulis | : | David Togatorop |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR