Nakita.id - Ketika memasuki momen MPASI, Moms harus menyiapkan variasi menu agar Si Kecil tidak bosan, salah satu yang bisa dicoba yaitu resep dan bahan MPASI 8 bulan praktis: pasta salmon.
Resep dan bahan MPASI 8 bulan praktis pasta salmon ini tentu menjadi kudapan yang enak serta kaya manfaat untuk Si Kecil.
Selain itu, resep dan bahan MPASI 8 bulan praktis menu pasta salmon ini juga sangat mudah untuk Moms buat di rumah.
Untuk membuat menu ini, tentu bahan utama yang Moms butuhkan adalah daging ikan salmon.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 8 Bulan Praktis: Salmon, Kacang Polong, dan Brokoli, Bisa Bikin Bayi Cerdas!
Harus Moms ketahui jika salmon memiliki kandungan baik seperti omega 3 yang tinggi yang bermanfaat untuk mengoptimalkan otak bayi agar lebih cerdas.
Selain itu, salmon juga mengandung kalium, selenium, vitamin B12 dan asam amino yang baik untuk kesehatan.
Misalnya, untuk asam amino yang terkandung dalam ikan salmon bisa membantu menjaga kesehatan dan saluran pencernaan bayi.
Kandungan salmon juga membuat bayi terhindar dari beragam penyakit seperti kadiovaskular dan diabetes.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 8 Bulan Sederhana: Sup Brokoli, Punya Segudang Manfaat Untuk Kesehatan Bayi
Untuk mengaplikasikan resep dan bahan MPASI 8 bulan praktis: pasta salmon, inilah bahan-bahan yang Moms butuhkan.
1 fillet salmon kecil yang sudah bersih dari duri.
50g pasta bayi.
1/2 daun bawang yang sudah dipotong kecil.
50g brokoli.
Baca Juga : Menu MPASI untuk Bayi 6 Bulan dengan Bahan Pure Pisang, Blueberry, dan Alpukat
3 sdm keju parmesan, diparut.
5 sdm susu.
1 sdm minyak zaitun.
Cara pembuatan:
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 7 Bulan Praktis: Buat Menu ini Hanya 10 Menit Saja!
1. Tempatkan salmon dalam mangkuk microwave dengan 2 sdm susu dan masak dalam microwave selama 2 menit.
2. Masak pasta bayi dalam panci, lalu di atas panci bisa Moms simpan pengukus untuk mengukus brokoli, lakukan selama 4-5 menit.
3. Tumis daun bawang dengan menggunakan sedikit minyak zaitun di atas api sedang sampai daun tersebut lunak.
4. Setelah daun bawang lunak, tambahkan sisa susu, didihkan, lalu masukan salmon dan masak selama 3-4 menit.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 7 Bulan Sederhana: Pure Bayam dan Apel yang Mengandung Nutrisi Lengkap
5. Masukan keju hingga meleleh, lalu tambahkan pasta.
6. Setelah semuanya tercampur, Moms bisa haluskan menu ini sesuai dengan konsistensi yang bayi inginkan.
Itulah resep dan bahan MPASI 8 bulan praktis: pasta salmon, selamat mencoba Moms!
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | madeformums.com |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR