Nakita.id - Masih ingatkan Moms dengan pasangan pengantin baru Isha Ambani dan Anand Piramal?
Nama Isha Ambani dan Anand Piramal menjadi perbincangan dunia karena pernikahannya yang super megah.
Dikabarkan pesta pernikahan tersebut menghabiskan dana ratusan miliar.
Baca Juga : Upacara Sangeet Extravaganza Anak Konglomerat Terkaya India, Penuh Api dan Nyanyian Pengetuk Jiwa
Isha Ambani merupakan putri dari Mukesh Ambani, konglomerat terkaya di India dan masuk jajaran orang terkaya di Asia Selatan.
Mukesh Ambani sendiri merupakan Ketua, managing director, sekaligus pemegang saham terbesar Reliance Industries Limited yang bergerak di sektor minyak dan gas.
Kekayaan bersih Mukesh Ambani adalah US$ 40 miliar (sekitar Rp 593 triliun) pada tahun 2018.
Baca Juga : Cantik dan Berbakat, Bella Hadid Ternyata Tak Luput dari Body Shaming Hingga Buatnya Stres
Selain pesta pernikahan yang megah, Isha Ambani juga mendapat perhatian karena mendapat hadiah super mewah dari mertuanya.
Mertua Isha Ambani menghadiahinya sebuah rumah megah seharga INR 450 Crore atau setara dengan Rp911 miliar.
Rumah tersebut berdiri di tanah seluas 15240 meter persegi yang menghadap laut di Worli.
Bangunan rumah tersebut terdiri dari 5 lantai. Sebelumnya, rumah 5 lantai tersebut merupakan milik Unilever Hindustan.
Kemudian Ajay Piramal, mertua Isha Ambani membeli rumah tersebut dari sebuah lelang.
Baca Juga : Bukan Ifan Seventeen, Terungkap Sosok Ini yang Pertama Kali Menemukan Jenazah Dylan Sahara!
Dulu, rumah tersebut terlihat memiliki model lawas. Namun, rumah tersebut telah direnovasi dan kini tampak menakjubkan.
Tak main-main, Ajay Piramal mendapuk sebuah perusahaan desain terkenal di London, Eckersley OCallaghan untuk menggarap proyek ini.
Rumah tersebut memiliki desain berupa kaca yang menakjubkan di tiga bagian.
Rumah baru Isha Ambani terlihat lebih megah dan romantis pada malam hari.
Tampak cahaya lampu temaram dan pemandangan berupa laut lepas mampu menyejukkan mata.
Lantai 1 terdiri dari ruang hijau, air mancur, dan ruang multi fungsi.
Bungalo ini juga memiliki area lounge, ruang ganti pakaian, dan kamar pembantu di berbagai tingkat.
Mumbai Mirror mengatakan bahwa rumah mewah itu memiliki tiga ruang bawah tanah, ruang makan yang tak terhitung jumlahnya dan sebuah kolam renang outdoor.
Baca Juga : Rayakan Natal, Ruben Onsu Gelar Makan Malam Mewah Bersama Sahabat dan Keluarga
Sebelumnya, Isha Ambani tinggal di rumah yang berada di komplek Antilia. Komplek tersebut merupakan kawasan perumahan pribadi termahal kedua di dunia.
Ternyata, calon mertua Isha Ambani juga seorang konglomerat. Ajay Piramal merupakan Chairman dari Piramal Group.
Kekayaan Ajay Piramal di tahun 2018 berkisar $4.5 miliar (sekitar Rp65 triliun).(*)
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | Instagram,bollywoodshaadis.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR