Saat itu, anak Jet Li yang bernama Jane berusia 4 tahun dan Jada berusia 1 tahun.
Pada Kamis (27/12/2018), Jet Li kembali mengenang peristiwa tsunami yang dialaminya 14 tahun silam.
Jet Li menuturkan bahwa sejak tsunami menerjang dirinya dan keluarga, kehidupannya menjadi berubah.
Baca Juga : Persamaan Kisah Syahrini-Reino Barack dan Maia Estianty-Irwan Mussry, Akankah Sama Berujung Pelaminan?
Jet Li yang dulunya merupakan salah satu aktor laga paling sukses, jadi lebih banyak mengabdikan diri untuk kegiatan kemanusiaan.
Dengan semangat Jet Li membantu para korban yang terkena bencana.
"Empat belas tahun yang lalu hari ini, saya dan keluarga saya berada di Tsunami Samudra Hindia. Sejak itu, saya memutuskan untuk mengabdikan hidup saya untuk membantu pemulihan bencana.
Setelah sekian lama, saya belum melupakan tujuan ini. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas semua dukungan mereka dan untuk bergabung dengan keluarga One Foundation.
Bersama-sama, kami telah membantu lebih dari 13 juta kasus dan menyumbang lebih dari 300 juta USD. Tetapi yang paling penting, kami telah menghasilkan lebih dari 1 miliar donasi.
Angka-angka ini menunjukkan seberapa kuat kita bersama.
Saya tidak sabar untuk melihat apa yang akan terus kita lakukan bersama sebagai satu keluarga."
Lihat postingan ini di Instagram
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | tribun,instagram |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR