Nakita.id - Saat pergantian musim, flu banyak menyerang tanpa mengenal usia. Anak-anak adalah kelompok yang mudah dijangkiti karena imunitasnya belum berkembang optimal.
Flu disebabkan oleh virus RNA dari familia orthomyxoviridae atau yang akrab dikenal dengan virus influenza. Karena disebabkan oleh virus, sejatinya flu dapat sembuh sendiri (self-limiting desease) tanpa intervensi obat-obatan apa pun. Sebab, dengan membaiknya sistem kekebalan tubuh, virus penyebab flu akan terusir. Obat flu yang beredar sebagian besar adalah untuk meringankan gejala, bukan menyembuhkan penyebabnya.
Selain itu, penggunaan obat-obatan flu untuk balita kurang disarankan. Selain tidak efektif, menurut situs American Academy of Pediatrics (AAP), penggunaan obat berisiko memicu efek samping pada tubuh Si Kecil.
Hanya saja, masih banyak orangtua yang terpaksa memberikan obat karena tidak tega melihat Si Kecil tersiksa gejala flu. Mulai hidung tersumbat, bersin-bersin, demam, batuk, dan lain-lain. Si Kecilpun akan rewel, mengeluh, susah tidur, hidung tersumbat, lemas, dan tidak nafsu makan.
Padahal, selain obat-obatan ada cara efektif dan aman untuk meringankan berbagai gejala flu yang menyerang Si Kecil, yaitu dengan menggunakan bahan-bahan alami. Pakar obat-obatan herbal Dr. dr. Amarullah H. Siregar, DIHom,DN Med, MSc, MA, Ph.D mengatakan, cara kerja obat herbal berbeda dari obat-obatan konvensional.
Obat konvensional sifatnya menekan gejala yang muncul, sedangkan obat herbal lebih bersifat menstimulasi, memberdayakan, dan membangun sistem pertahanan tubuh. Obat-obatan alami bertumpu pada penyebab dan tidak sekadar menghilangkan gejala yang muncul.
Untuk meringankan berbagai gejala flu, para orangtua dapat menggunakan berbagai bahan alami yang dapat ditemukan dan diolah di rumah, diantaranya:
Manfaatnya
Chamomile adalah bunga yang terkenal di Eropa, Amerika, dan negara yang memiliki 4 musim. Bukan saja bentuknya yang indah dipandang, tapi juga khasiatnya bagi kesehatan.
Ekstrak bunga chamomile bermanfaat untuk meredakan gangguan pernapasan, meredakan rasa sakit, juga menghangatkan badan. Aromanya yang segar alami juga membuat Si Kecil rileks, sehingga membantu penyembuhan flunya.
Bunga chamomile banyak dijual di pasaran, baik berbentuk teh yang dapat diseduh maupun ekstrak berupa minyak.
Jahe memiliki zat gingerol yang bermanfaat untuk tubuh. Sifatnya yang diaphoretic, membuat jahe efektif menghangatkan tubuh dari dalam dan memicu keluarnya keringat. Jahe juga membantu melegakan napas dan tenggorokan sehingga baik untuk mengatasi gangguan Flu dan pilek pada Si Kecil.
Madu mengandung zat polifenol, jenis antioksidan yang membantu melindungi sel dari kerusakan radikal bebas.
Tidak hanya itu, madu juga baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh juga untuk meringankan gejala batuk pada Si Kecil. Sebuah riset menyebutkan, Si Kecil sakit yang minum madu jarang batuk dan tidur lebih nyenyak. Alan Rosenbloom, MD, seorang dokter anak di Baldwin, New York mengatakan madu bisa menjadi obat alternatif untuk mengatasi Flu dan batuk pada Si Kecil.
Selain empat bahan di atas, orangtua juga dapat meringankan gejala flu dengan mudah, murah, dan bebas repot, yaitu dengan menggunakan balsam Transpulmin. Transpulmin kini hadir dalam dua kemasan BARU, yaitu Transpulmin Baby untuk Si Kecil usia 0 bulan - 2 tahun, dan Transpulmin Kids untuk Si Kecil 2 tahun keatas. Produk ini mudah didapat di pasaran, baik di toko obat maupun apotek.
Selama lebih dari 30 tahun, Balsam Transpulmin telah teruji meredakan Flu dan batuk pada Si Kecil dan telah direkomendasikan para dokter. Rahasia balsam Transpulmin ada pada kandungannya, yaitu eucalyptus dan chamomile concentrate. Kedua bahan itu seperti dijelaskan di atas, terbukti efektif meringankan gejala flu maupun batuk flu. Kandungannya yang alami juga membuat Transpulmin aman untuk kulit Si Kecil.
Balurkan Balsam Transpulmin ke bagian dada, punggung, leher, dan bagian tubuh lainnya agar tubuh Si Kecil akan merasa hangat dan rileks. Kandungan berkhasiat pada balsam itu akan meresap dan menyingkirkan berbagai gejala yang menyertai flu.
Yuk, Bebaskan Nafasnya Kembalikan Cerianya.
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR