Melansir laman SuryaMalang, Olga Syahputra sebenarnya mempunyai 6 saudara kandung.
Yaitu Renny Nurmah, Nurdianto, Billy Syahputra, Utoyo Rahman, Rena Oktapia dan Rossa Juwita.
Meski tidak setenar Billy Syahputra, Uta juga berkecimpung dalam dunia hiburan.
Beberapa kali dirinya menjadi pemain FTV yang ditayangkan di stasiun TV SCTV.
Berdasarkan akun instagram @utaputra_lovers, Uta pernah membintangi FTV berjudul 'Biarkan Cinta Kami Bersemi' pada 2017 lalu.
Atas beredarnya video tersebut, warganet pun menyudutkan Billy Syahputra.
Warganet mengkritik Billy yang dianggap kurang bertanggung jawab terhadap keluarganya, mengingat ia sudah menjadi selebriti yang tenar.
"Aduh Kasian tau kaka nya lagi enak2an dijepang sama istri orang adik nya jd tukang parkir," tulis akun @ciska_73.
"Ya allah kok sedih ye kalau masih ade almarhum olga dak mungkin sampai biarkan adeknye kaya gini," sambung akun @merrysusmandar.
Namun beberapa warganet juga ingin pengunggah video tersebut menanyakan kebenaran dari video di atas kepada pihak terkait.
Baca Juga : Dylan Sahara Belum Ada Kabar, Cynthia Wijaya Janjikan Hal Ini pada Adik Iparnya Jika Sudah Berkumpul Bersama
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | Instagram,Grid.ID,Suryamalang.com |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR