Nakita.id - Tsunami Banten pada Sabtu (22/12/2018) lalu telah menyebabkan beberapa personel band Seventeen meninggal dunia.
Dari empat personel Seventeen, hanya menyisakan Ifan, sang vokalis yang selamat.
Ketiga rekan kerja sekaligus sahabatnya, Bani, Andi, dan juga Herman dinyatakan meninggal dunia dalam bencana alam tak terduga tersebut.
Baca Juga : Ifan Seventeen Datang ke Konser Tribute To Seventeen, 'Maaf, Hanya Kuat Berdiri 5 Menit di Panggung'
Tak hanya kehilangan sahabat, Ifan juga harus menerima kenyataan pahit bahwa sang isri, DylanSahara juga meninggal karena keganasan tsunami waktu itu.
Meski duka masih menyelimuti, tampak Ifan Seventeen mulai bangkit dari keterpurukannya.
Beberapa hari lalu, tepatnya Minggu (30/12/2018), Ifan turut hadir dalam acara Tribute to Seventeen yang digelar di Titik Nol Kilometer, Yogyakarta.
Konser khusus tersebut dipersembahkan untuk mengenang para personel Seventeen yang telah tiada.
Ifan juga naik ke panggung, meski tak kurang dari lima menit.
Baca Juga : Tanda-tanda Keguguran pada Ibu Hamil yang Kerap Tak Disadari, Bukan Hanya Pendarahan!
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Instagram,nakita |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Kunthi Kristyani |
KOMENTAR