Gejala sariawan
Jika bercak putih hanya terlihat di lidah bayi, maka kondisi ini hanya diperkirakan sebagai residu (sisa) susu. Agar lebih pasti, coba gosok perlahan bercak putih tersebut dengan menggunakan kain bersih.
Indikator lainnya adalah munculnya bercak putih di daerah selain lidah. Bayi juga akan merasa sakit saat menyusui atau menggunakan dot dengan cara menangis tak henti.
Bila ini terjadi, periksakan segera ke dokter demi kondisi bayi yang lebih baik. Disamping itu, ada beberapa pengobatan rumahan yang dapat bekerja efektif dalam mengobati sariawan. Berikut cara-caranya!
1. Baking soda
Baking soda adalah senyawa yang secara efektif membunuh ragi yang menyebabkan sariawan pada bayi. Ini juga membantu dalam menjaga tingkat pH netral di mulut.
Untuk menggunakannya, buat larutan ringan antara baking soda dan air. Gunakan bola kapas atau jari bersih untuk mengoleskan larutan ini pada area yang terkena sariawan.
Baca juga : Penyebab Anak Sariawan
2. Bawang putih
Bawang putih mentah memiliki sifat antijamur dan antibakteri yang sangat ampuh atasi sariawan. Caranya, ambil bawang putih dan parut hingga halus. Gunakan jari bersih untuk mengoleskan air dari bawang putih parut pada area yang terdapat bercak putih.
3. Vitamin C
Vitamin C adalah penguat kekebalan tubuh dan membantu menghentikan sariawan. Ibu bisa menelan beberapa tablet Vitamin C untuk memastikan bayi akan menerimanya melalui ASI. Sebagai alternatif, Ibu bisa mengoleskan sedikit jus jeruk dengan menggunakan jari bersih atau bola kapas di area tersebut.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR