Nakita.id - Kelalaian saat bekerja nampaknya bisa menyebabkan bahaya bagi para pekerja, Moms.
Mulai dari menyebabkan adanya kecelakaan, hingga hilangnya nyawa seseorang.
Kejadian nahas ini juga dialami oleh salah seorang pekerja di Kota Bekasi pada Kamis (17/1/2019) lalu.
Kecelakaan kerja tragis menimpa Sariman (36) di tempat pengepulan di RT 002 RW 04, Sumurbatu, Kecamatan Bantar Gebang, Kota Bekasi.
Mengutip dari Suar.ID, kejadian ini terjadi sekitar pukul 10.00 WIB saat korban tengah melakukan pekerjaannya.
Korban tewas secara mengenaskan, tubuhnya hancur, dan hanya tersisa kedua kakinya.
Insiden mengerikan itu terjadi saat korban bekerja di bagian atas mesin pencacah dan bertugas memasukkan limbah plastik seperti ember dan limbah plastik lainnya.
Saat kejadian, ada tiga orang yang sedang bekerja di tempat itu termasuk korban.
Dua rekan korban bekerja di bagian bawah, bertugas menampung hasil cacahan dan memasukkannya dalam karung.
Kejadian saat korban masuk ke dalam mesin pencacah tidak diketahui persis oleh dua rekannya.
Mesin pencacah yang mengeluarkan suara begitu keras membuat dua rekan korban tak mendengar apa-apa selain suara mesin.
Mereka pun juga mengaku tak mendengar teriakan atau suara minta tolong dari korban.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Wartakota,TribunNews.,Suar.ID,Kompas |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR