Nakita.id - Nama Raffi Ahmad sepertinya sudah sangat familiar di telinga ya.
Bagaimana tidak, Raffi Ahmad sudah berkarier di dunia hiburan sejak awal tahun 2000-an.
Mulanya Raffi Ahmad sebagai pemain FTV lalu ia juga merambah ke dunia tarik suara dan bergabung dengan grup BBB (Bukan Bintang Biasa).
Baca Juga : Kantongi Nama Artis, Ini Kata Mbak You Tentang Prostitusi Online di Tahun 2019
Ketika berkarier, Raffi mendapatkan banyak predikat dari kalangan masyarakat.
Banyak yang memberi cap sebagai laki-laki playboy pada Raffi Ahmad karena sebelumnya ia dikenal sering gonta ganti pasangan.
Hingga akhirnya Raffi pun memutuskan untuk menikahi Nagita Slavina.
Baca Juga : Bibi Sindir Keluarga Vanessa Angel Tak Peduli, Ayah Vanessa Beri Tanggapan Tak Terduga Ini
Setelah sukses, Raffi Ahmad dikenal dengan kehidupannya yang serba mewah mulai dari rumah mewah hingga memiliki mobil dengan harga yang fantastis ya.
Siapa sangka dibalik berbagai predikat yang disematkan padanya, Raffi memiliki bakat di bidang musik tradisional loh.
Lihat postingan ini di Instagram
Beberapa waktu lalu Raffi Ahmad mengunggah video singkat di Instagram yang memperlihatkan keahliannya dalam bermain salah satu alat musik gamelan.
Dalam video yang Raffi Ahmad unggah itu, tampak ia sedang bersama Sule.
Video itu memperlihatkan ketika Raffi memainkan salah satu alat gamelan dengan lancar.
Sule pun terkejut dan ternganga dibuatnya.
"Waw, ayo!" begitu katanya sembari mengajak Raffi bermain bersama dengan Sule.
Sule yang saat itu menjadi karakter Ki Sutisna pun mengiringi Raffi dengan gendang.
Raffi Ahmad tampak tak bingung ketika memainkan alat gamelan itu.
Baca Juga : Potret Penyesalan Vanessa Angel Saat Konferensi Pers, Selalu Menunduk dan Pegang Lengan Kekasih
Banyak warganet yang memuji kemahiran Raffi saat bermain salah satu alat gamelan itu.
"Boleh juga lu bang main gamelannya," begitu tulis @fiki.muyasir.
"Aa raffi hebat ya bisa main alat musik apa aja," puji warganet lain dengan akun @indahnrwln_.
Baca Juga : BREAKING NEWS: Muncikari Ungkap Vanessa Angel Berbohong: 'Kalau Bisa Jangan Bohong Lah'
Ada pula yang bersyukur karena masih ada yang melestarikan kebudayaan Sunda.
"Alhamdulillah kebudayaan sunda masih ada yang jaga dan peduli, sukses terus ... ," tulis @fit.in.line.
Bagaimana menurut Moms aksi Raffi Ahmad ketika bermain gamelan itu?
Source | : | Instagram,wikipedia |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR