Nakita.id - Pada usia satu sampai empat tahun, anak belajar bahasa dari Moms dan Dads.
Keterampilan bahasa anak bertambah karena Moms dan Dads mengajaknya berbicara sejak bayi.
Melansir dari Parents, Jamie Loehr M.D. dan Jen Meyers seorang penulis buku 'Raising Your Child' menyarankan beberapa kegiatan untuk mendorong perkembangan bahasa anak.
Untuk itu, Moms dan Dads bisa membantunya.
1. Membaca bersama
Usahakan membaca bersama anak setiap hari.
Jelaskan gambar atau ilustrasi yang ada di buku bercerita kepada anak.
Tanya Si Kecil, gambar apa saja yang anak lihat di buku itu dan suruh anak menunjuk gambar yang dimaksud.
Moms bisa mengajak membaca bersama buku yang berisi alfabet, misalnya.
Baca Juga : Anak Terlambat Berbicara? Bisa Jadi Karena Moms Tidak Memahami Ini
2. Anak Moms pintar
Perlakukan anak bahwa ia adalah orang yang pintar.
Mulai percakapan dengan anak dan bertanya opini, kesukaan, dan ketidaksukaan terhadap suatu hal.
Simakh ketika anak berbicara dengan Moms, dan beri respon untuk menunjukkan bahwa Moms memahami apa yang anak bicarakan.
Ulangi apa yang Si Kecil katakan kembali padanya untuk membuat model pengucapan yang tepat serta keterampilan mendengarkan yang baik.
3. Menambahkan detil
Ketika Si Kecil menunjuk objek tertentu, tambahkan detil terhadap objek yang dimaksud.
Misalnya, 'Betul, itu bus, berwarna biru dan sangat besar.'
4. Menggunakan model tata bahasa yang tepat
Gunakan tata bahasa yang benar ketika berbicara dengan anak.
Tak usah terlalu formal, Moms bisa menggunakan bahasa tutur yang sopan.
Hal ini karena anak belajar berbicara karena mengikuti orangtuanya.
Baca Juga : Kebanyakan Menonton TV Tingkatkan Risiko Kanker Usus, Seperti Istri Ustaz Maulana Sebelum Meninggal
5. Menggunakan kalimat lengkap
Bantu perluas kemampuan Si Kecil dengan berbicara kepadanya menggunakan kalimat lengkap.
Misalnya, 'tambah pisang?' menjadi 'kamu ingin tambah pisang lagi?' sembari bertanya ucapkan dengan pengucapan yang jelas.
Baca Juga : 5 Teknik Bernapas Ini Bisa Membakar Lemak di Perut, Yuk Coba Moms!
6. Membangun imajinasi anak
Memberikan boneka berbentuk orang, binatang, atau orang-orangan dapat membantu anak berimajinasi.
Parodikan bahwa boneka binatang dapat berbicara satu sama lain.
Moms juga dapat membuat rumah-rumahan dari barang-barang bekas.
Toys Kingdom dan MilkLife Wujudkan Senyum Anak Negeri untuk Anak-anak di Desa Mbuit
Source | : | Parents |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR