Nakita.id - Dengan nada berkelakar, pengacara kondang Hotman Paris ingin melamar YouTuber Ria Ricis dengan cincin senilai Rp9 miliar.
Seperti apa ceritanya?
"Perayaan sembilan juta aku mau minta cincin bang Hotman yang harganya Rp 9 miliar. Boleh enggak?" kata Ricis, seperti dikutip Kompas.com, Minggu (27/1).
"Ini harganya sekarang Rp6 miliar," kata Hotman. Yang ini hampir Rp 3 miliar lebih. Jadi ini Rp 9 miliar nih, coba nih. Tapi mungkin kita pas saya melamar aja nanti ya," jawab Hotman.
Sontak Ricis terkejut dan tertawa mendengar candaan si pengacara kondang tersebut.
Beberapa saat sebelum menerima cincin seharga miliaran itu, Ricis meminta pendapat Hotman Paris tentang laki-laki seperti apa yang pantas menjadi pendampingnya.
"Sebenarnya laki-laki yang pantas untuk Ricis itu Hotman Paris," kata Hotman.
Source | : | Suar.ID |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR