Nakita.id - Satu per satu kekejaman dan tabiat buruk Mak Vera mantan manajer Olga Syahputra terbongkar setelah hampir 5 tahun berlalu.
Mulai dari berjudi, menjual foto Olga Syahputra sampai sikap tak manusiawi Mak Vera diungkap oleh mantan anak-anak manajemennya.
Sejumlah sahabat Olga Syahputra semasa hidup pun juga menceritakan sosok Mak Vera yang tak jauh berbeda dengan cerita Fahmi dan Andre Bailing.
Baca Juga : Berderai Air Mata, Rieta Amilia Minta Nagita Slavina Jaga Baik-baik Raffi Ahmad, Ini Alasannya!
Nikita Mirzani mengaku tahu kondisi anak-anak manajemen Mak Vera selama tinggal di Singapura untuk menemani Olga Syahputra yang sedang sakit keras.
Ia mengakui sering berjumpa dengan Mak Vera di tempat berjudi selama di Singapura.
"Emang selama di Singapura kalau ketemu Mak Ve ya di Kasino nggak ada tempat lain," kata Nikita Mirzani dalam tayangan Status Selebritis SCTV (17/2/2019).
Nikita Mirzani mengaku bahwa semua artis yang hendak menjenguk Olga Syahputra di Singapura selalu kesusahan.
Nikita Mirzani yang notabene beberapa kali bertemu Mak Vera di Singapura pun juga tidak memiliki kesempatan untuk menjenguk Olga Syahputra.
Baca Juga : Syahrini Absen Acara Penting Seminggu Jelang 22 Februari 2019, Sedang Dipingit?
"Ya kan emang Niki saat di Singapura ketemu mereka (anak manajemen Mak Vera) memang mereka takut untuk ketemu Niki.
Bukan cuman Niki aja, semua artis yang mau jenguk juga nggak bisa dan kebetulan waktu itu Niki masih sama Sajad jadi kebetulan memang tinggal di sana," jelas Nikita Mirzani.
6 Tips Membujuk Anak Agar Nyaman Menjalani Pemeriksaan dan Perawatan Saat Sakit
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR