Nakita.id - Kabar kurang menyenangkan baru saja datang dari mantan artis cantik, Arumi Bachsin.
Arumi yang kini menjadi istri Wakil Gubernur Jawa Timur ini dikabarkan baru saja mengalami keguguran pada kehamilan anak ketiganya, Moms.
Hal ini pun dikonfirmasi langsung oleh sang suami, Emil Dardak.
Seperti yang disampaikan pada Surya.co.id, Arumi dinyatakan mengalami keguguran pada Rabu (13/2/2019) sore.
Emil yang saat itu tengah berada di markas Polda Jatim, Surabaya itu pun merasa kaget mendengar kabar tersebut.
"Sedang acara silaturahmi dengan Kapolda Jatim. Saya dikabari dari yang mendampingi Mbak Arumi. Saya langsung kontak ke dokter. Kebetulan dokter ini yang menangani persalinan anak saya kedua yang laki-laki," terang Emil Dardak.
Arumi mengalami keguguran usai mendampingi sang suami di acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) di DPRD Jawa Timur.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Surya.co.id |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR