Nakita.id - Nama Rosano Barack turut jadi perbincangan setelah anaknya, Reino Barack disebut-sebut akan melangsungkan pernikahan dengan Syahrini pada Februari 2019 ini.
Siapa sebenarnya Rosano Barack, ayah Reino Barack yang disebut-sebut merupakan pebisnis atau pengusaha ternama ini?
Berdasarkan penelusuran TribunJabar.id, Selasa (26/2/2019), di laman resmi Global Mediacom, Rosano Barack adalah Warga Negara Indonesia yang lahir pada tahun 1953.
Baca Juga : Ayah Reino Barack Sampai ke Masjid Tokyo Camii Jepang, Begini Suasananya
Rosano Barack menyelesaikan pendidikannya pada tahun 1979 dari Universitas Waseda yang berlokasi di Tokyo, Jepang.
Di Global Mediacom Tbk, Rosano Barack menjabat sebagai Komisaris Utama sejak 29 Mei 1998.
"Yang diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan tanggal 29 Mei 1998 dan dinyatakan dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 1 tanggal 2 Juni 1998," seperti itu tulisan di laman remi PT Global Mediacom.
Baca Juga : Fenny Bauty Menangis, Minta Irwansyah Tak Tinggalkan Zaskia Sungkar Meski Belum Punya Momongan
Dilansir TribunJabar.id dari MoneySmart.id, PT Global Mediacom merupakan perusahaan investor untuk perusahaan media dan telekomunikasi milik MNC.
Rosano Barack, ayah Reino Barack, adalah satu di antara beberapa pendiri Global Mediacom.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR