Kemunculannya dilaporkan seorang wanita dari Swindon, Inggris.
Ia menceritakan jika putranya tengah menonton video permainan di YouTube.
Tiba-tiba video tersebut berhenti dan memperlihatkan wajah Momo yang mengerikan.
Terdengar suara-suara aneh serta sosok Momo dalam video mengancam akan membunuh penonton video tersebut.
Baca Juga : Jangan Sembarangan Makan, Moms Harus Tahu Makanan yang Buruk untuk Kesuburan
Anak itu ketakutan hingga tak mau berpisah dari ibunya, bahkan saat tidur.
Dampak secara psikologis dari video mengerikan ini terutama bagi anak-anak telah dipaparkan dalam laman Grid Health.
Si Kecil bisa merasa ketakutan, seolah-olah dihantui oleh sosok mengerikan yang muncul dalam video Momo Suicide Challenge.
Bahkan ketakutan berlebih karena menonton video mengerikan bisa menimbulkan risiko penyakit jantung pada anak.
Selain itu secara psikologis, kesehatan emosional Si Kecil juga bisa terganggu, Moms.
Source | : | The Sun,Grid Health |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR