Melalui kolom komentar, Luna Maya menjelaskan hubungannya dengan Faisal Nasimuddin yang membuat heboh beberapa hari.
Ia mengaku tidak memiliki hubungan spesial apapun dengan Faisal Nasimuddin dengan emoticon tertawa.
"@lambe_turah itu temen minceu," tulis Luna Maya.
Tetapi, klarifikasi Luna Maya tetap tak membuat publik berhenti menjodohkannya dengan Faisal Nasimuddin.
Mereka tetap berharap hubungan Luna Maya dan Faisal Nasimuddin bisa lebih dari sekedar teman.
Perlu diketahui, Faisal Nasimuddin adalah duda 3 anak yang berusia 4 tahun lebih tua dari Luna Maya.
Faisal Nasimuddin adalah seorang pengusaha kaya raya sekaligus keturunan konglomerat di Malaysia.
Karena itu, tak heran jika seorang Faisal Nasimuddin sangat akrab dengan Luna Maya yang termasuk artis populer Indonesia.
Source | : | |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR