Nakita.id - Kontes kecantikan Puteri Indonesia merupakan salah satu ajang bergengsi yang diimpi-impikan kaum hawa Tanah Air.
Kontes ini tak hanya menilai kecantikan fisik, melainkan juga kecerdasan dan attitude setiap peserta.
Bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional, Jumat (8/3/2019) malam digelar acara Malam Puncak Pemilihan Puteri Indonesia 2019 di Plenary hall, Jakarta Convention Center (JCC), kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Jumlah kontestan seluruhnya sebanyak 39 orang yang mewakili seluruh provinsi di Tanah Air.
Kontestan yang berhasil meraih mahkota Putri Indonesia 2019 adalah Frederika Alexis Cull.
Mahkota berlian yang sebelumnya dipakai Sonia Fergina Citra, kini telah berpindah kepada Frederika Alexis Cull.
Posisi runner up 1 Puteri Indonesia 2019 diraih oleh Jolene Marie Cholock dan runner up 2 Jessica Fitriana Martasari.
Nama Jolene Marie Colock banyak dijagokan dalam ajang bergengsi ini.
Baca Juga : Putra Bambang Trihatmodjo dan Halimah Menikah, Begini Potret Menantunya Sosialita Muda yang Cantik Jelita
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | Instagram,wikipedia |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR