Nakita.id - Si Kecil yang baru lahir memiliki anggota tubuh yang serba mungil.
Meski begitu, tak butuh waktu lama bagi Moms untuk menyadari kalau kuku Si Kecil bertumbuh panjang dengan cepat dan sudah waktunya untuk dipotong.
Namun karena Si Kecil sendiri memiliki tangan dan kaki yang masih mungil, memotong kuku kaki dan tangan Si Kecil tentu menjadi hal yang tidak mudah.
Baca Juga : Baiknya, Potong Kuku Bayi Sehabis Mandi
Selain itu Moms juga harus ekstra jeli dan berhati-hati saat memotong kukunya.
Sebab Si Kecil bisa saja kaget dan terluka akibat gunting kuku yang Moms gunakan.
Tapi tenang Moms, hanya dengan 4 langkah mudah ini Moms akan bisa mendapatkan kuku si Kecil yang rapi dan terawat.
1. Gunakan papan ampelas kuku
Ketika baru lahir, kuku Si Kecil biasanya masih agak lunak sehingga Moms belum perlu memotong kukunya dengan gunting kuku biasa.
Alih-alih gunting kuku, Moms bisa gunakan papan pengikir kuku untuk meratakan ujung kuku bayi yang baru lahir.
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Source | : | Everyday Family |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR