"Kurang lebih pulang pergi (ke Singapura) kalau nginep nih, saya suka tambahin seribu (dollar) jadi paling 12.500 (dalam dollar, setara Rp 176,5 juta)," jelas Ety.
Ety pun mengatakan bahwa pihak Syahrini juga biasanya melakukan tawar menawar harga agar mendapat sewa lebih murah.
"Nah, rate-nya aja itu kalau sama Syahrini suka tawar menawar," tambahnya.
"Jadi kalau 12 ribu (dollar) sekitar Rp 160 jutaan?" kata Hotman.
"Ya, Rp 190 jutaan lah," jawab Ety.
Ety kemudian menunjukkan salah satu invoice tagihan dari sewa pesawat oleh pihak Syahrini.
Dalam invoice tersebut terlihat bahwa Syahrini menghabiskan sekitar Rp 190,9 juta untuk sewa pesawat pribadi itu.
Harga sewanya pun tak jauh berbeda bila digunakan untuk perjalanan lokal dalam negeri, Moms.
Seperti bila ke Jogja, Ety pun menyebutkan harga sewanya sekitar $ 12.000 (Rp 170 juta).
Hotman pun kemudian membandingkan dengan menggunakan pesawat komersil Singapore Airline kelas bisnis, Moms.
Menurutnya, bila sejumlah 6 orang akan lebih mahal jika menggunakan pesawat komersil tersebut.
Sehingga bila memilih menggunakan pesawat jet pribadi seperti itu hitungannya akan lebih hemat.
"Coba ke Singapura, naik pesawat SQ enam orang pulang pergi, itu udah lebih dari Rp 200 juta. Dan ini kan ditungguin. Jadi sebenarnya kalau rombongan, lebih murah naik pesawat jet pribadi," ujar Hotman.
"Lebih murah, lebih nyaman, privasinya terjaga," sambung Ety.
Dianggap Hotman Paris lebih hemat, apakah Moms juga berminat menjajal naik pesawat jet pribadi seperti Syahrini?
Baca Juga : Buat Nagita Slavina Menangis, Raffi Ahmad Marah Sampai Sebut Kata-kata Kasar pada Sang Istri, Ada Apa?
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR