Nakita.id - Presenter dan aktris Asty Ananta mulai jarang terlihat di layar kaca televisi.
Usai menikah dengan seorang pengusaha bernama Hendra Suyanto, ia tidak lagi terlihat membintangi judul film atau sinetron.
Pernikahan Asty dan Hendra pada Minggu (2/10/2016) silam di Bali sempat membuat geger warganet.
Baca Juga : Wijin Sebut Gisel Calon Istri Idamannya, Terungkap Hal yang Buatnya Bertekuk Lutut pada Gisel, Akan Menikah?
Pasalnya, saat itu Asty tidak diketahui menjalin hubungan dengan siapapun setelah dikabarkan dekat dengan aktor Roger Danuarta.
Pernikahan pasangan ini pun diwarnai kabar tidak sedap karena pihak keluarga Asty tidak memberikan restu pada keduanya.
Ibu Asty, Yunyianingrum Agustarini, mengatakan bahwa ia beserta suami dan adik-adik Asty tidak memberikan restu pada artis cantik tersebut untuk menikah.
Sang ibu sendiri mengaku tak mengenal siapa sosok Hendra Suyanto yang kini jadi menantunya.
"Saya enggak tahu laki-laki itu orangtuanya siapa, namanya siapa, tinggalnya di mana, saya belum pernah ketemu sama orangtua dan keluarganya," tutur Yunyi ketika dihubungi oleh sejumlah wartawan melalui telepon pada Senin (3/10/2016) seperti dilansir TribunSolo.com.
Baca Juga : Meski Nikita Mirzani Kerap Diberitakan Miring, Ini Bukti Dirinya Tetaplah Ibu yang Penuh Kasih Sayang
Meski sempat tak direstui orangtua, Asty mengaku bahagia dengan kehidupannya sekarang.
Asty mengatakan sangat bersyukur bisa menikah dengan Hendra yang merupakan CEO dari perusahaan bernama PT. Infiny, yang bergerak di bidang kesehatan.
Bahkan kini, perempuan 34 tahun ini mengikuti jejak sang suami menjadi pebisnis.
Menurut Asty, dirinya berperan membantu suaminya dalam mengembangkan pemasaran bisnis yang bergerak di bidang kesehatan tersebut.
Baca Juga : Tingkatkan Gairah Dads dengan Sentuh Bagian Sensitif yang Belum Moms Ketahui, Dijamin Bikin Pasangan Senang!
"Jadi saya di situ sifatnya membantu suami saya dan bersama dengan para tim dari seluruh Indonesia kita bersama-sama membangun (bisnis)," ucap Asty saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2019) dilansir dari Kompas.com.
Wanita yang tenar berkat perannya dalam serial Saras 008 ini mengaku beruntung karena latar belakangnya sebagai artis banyak membantu ketika terjun ke dunia bisnis.
"Di bisnis yang saat ini, karena kami bisnisnya berhubungan dengan banyak orang, karakter yang berbeda, jadi Alhamdulillah paling tidak sudah ada bekal dari profesi yang sebelumnya," ucapnya.
"Hanya kalau matematika memang suami saya jauh lebih jago tentang itu," sambungnya.
Baca Juga : Dilaporkan Polisi oleh Syahrini, Pedangdut Lia Ladysta Akui Kondisinya Tak Enak Badan Hingga Muntah-muntah
Presenter ini menambahkan bahwa niatnya terjun ke dunia bisnis mengikuti suami, karena ingin mewujudkan mimpi bersama dalam membangun sebuah bisnis.
"Kalau yang saat ini dibangun oleh suami, saya dan tim karena kami saling membantu bersama-sama, jadi kami percaya kalau ketika bertemu bersama itu akan jauh lebih indah," ungkapnya.
Asty juga bersyukur lantaran memiliki suami yang pengertian.
Menurutnny, Hendra memberinya keleluasan untuk mengatur waktu untuk mengurus keluarga, pekerjaan di dunia hiburan, serta dunia bisnis yang kini baru ia geluti.
Awalnya ia sempat ragu apakah bisa membagi waktu lantaran kesibukan yang kini ia jalani.
Namun, berkat dukungan dari suaminya, Asty merasa bisa menjalani itu semua.
"Saya rasa salah satu kuncinya itu sikap pengertian ya. Sejauh ini Alhamdulillah (hubungan rumah tangga) sangat aman (harmonis)," tandasnya.
Baca Juga : Darah Tinggi Bisa Diatasi dengan Tanaman Herbal, Mulai Konsumsi 5 Rempah Ini!
Source | : | TribunSolo,Kompas |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR