Nakita.id - Kebahagiaan tampaknya masih menyelimuti pasangan baru, Syahrini dan Reino Barack.
Pasangan ini resmi menikah pada 27 Februari 2019 lalu di Tokyo, Jepang.
Hampir satu bulan pernikahan, keduanya pun ini kabarnya tengah berbulan madu di Swiss.
Baca Juga : Tak Hanya Via Vallen, Deretan Selebriti Ini Pernah Raih Penghargaan Bergengsi Internasional
Sudah memasuki usia kepala 3, Syahrini dan Reino nampaknya tak menunda untuk memiliki momongan.
Syahrini pun mengaku siap menjalankan kodratnya sebagai ibu dan seorang istri yang lebih mengutamakan keluarga daripada kariernya.
Penyanyi cantik ini bahkan mengaku ingin memiliki anak kembar seperti sang adik, Aisyahrani.
Ingin segera memiliki keturunan, Syahrini dan Reino pun kerap terlihat dekat dan akrab dengan keponakan-keponakannya.
Beberapa waktu lalu, Aisyahrani sempat membagikan kedekatan Reino dengan putranya, Raja.
Tak hanya dekat dengan anak-anak Rani, Reino pun ternyata juga sudah akrab dengan saudara Syahrini lainnya.
Termasuk juga dengan kakak iparnya, Lala Nurlela, yang tak lain adalah istri dari mendiang Ridwan Zaelani.
Reino pun juga sudah dekat dengan anak-anak dari kakak iparnya itu.
Bahkan keponakannya itu pun sudah jadi salah satu korban keisengan dari suami Syahrini ini, Moms.
Hal ini diketahui dari unggahan kakak ipar Syahrini itu di Instagramnya.
Lala membagikan potret menggemaskan putri bungsunya yang bernama Zura.
Baca Juga : Bawa Dangdut Koplo Naik Kelas, Via Vallen Raih Penghargaan Musik Internasional di Rusia
Bayi kecil itu pun disulap menjadi bayi yang semakin menggemaskan dengan didandani oleh Reino.
Baby Zura berubah penampilan dengan menggunakan wig atau rambut palsu berwarna pink.
Keponakan Syahrini ini pun terlihat semakin menggemaskan saat berpose bak seorang model.
"Keisengan aunty inces & uncle reino sama baby zura (emoji) berawal dari gemezzzzzz dan akhirnya jd begini(emoji) @princessyahrini@reinobarack @syh55 @ridwanzaelani77," ujarnya.
Melihat unggahan kakak iparnya itu membuat Syahrini rindu pada sang keponakan.
"kangeeeennn baby zuraaaaaa," tulis @princessyahrini.
Lihat postingan ini di Instagram
Unggahan Lala itu pun juga cukup mencuri perhatian publik, Moms.
Warganet pun merasa gemas dengan keponakan Syahrini yang didadani oleh suaminya ini.
"Gemeeeeesssh baby zura Masya Allah sehat slalu ya cantiik," kata akun @asyila_rafa.
"Gemessa babyzura sholeha yaa sayang kebanggaan keluarga aminnnn," ucap akun @petipera88.
"@lala_nurlelaa imut xli baby zura Sehat2 ya nak...Cepat Besar Biar Bsa Sukses Kyak anty Inces," tambah akun @rinamarina356.
"Gwemeesss pake bingiit dek.. Syantik kaya mommy dan gaya kaya inces.. Hee," tutur akun @yunitafitrianiismail.
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR