Nakita.id - Sisi keibuan Maia Estianty tampak jelas ketika menghabiskan waktu bersama Vania Athabina, anak Venna Melinda.
Momen itu terlihat dari unggahan Instagram Story Maia Estianty kemarin, Jumat (29/3/2019) sore.
Seperti yang kita tahu, Maia memiliki tiga orang anak laki-laki dari pernikahannya dengan Ahmad Dhani.
Baca Juga : I Am an ActiFE Mom, In Control, and Protected
Selalu menjadi perempuan satu-satunya dalam keluarga membuat sisi feminin Maia jarang terlihat.
Ditambah, istri Irwan Mussry ini mengaku kalau dirinya memang punya sifat tomboy dari kecil.
Tapi tidak kali ini, ketika Maia mencoba menarik perhatian Vania dengan gaya bicara lucu nan menggemaskan.
Baca Juga : Unggah Foto Istri Haji Isam yang Disebut Sindir Syahrini, Nikita Mirzani Menyebut 'Bahaya' Lidah Keseleo
Jauh berbeda dari sikap tegas yang biasa ia perlihatkan pada Al, El dan Dul.
"Ya ampun, ibunya difacial anaknya di sini," kata Maia melihat Vania bermain sendiri.
"Vania...Vaniaa, hehehe," ucap Maia memanggil gadis kecil itu.
Vania sendiri tampak sibuk bermain sembari menunggu ibunya selesai perawatan.
Baca Juga : Soal Mahar Rp100 Ribu di Pernikahan Dhawiya Zaida, Penghulu: 'Mahar Tidak Banyak, Tapi Tak Tahu Setelahnya'
Di unggahan selanjutnya, Maia tampak memberikan minum pada adik Verrel Bramasta itu.
"Ih Vania minum teh, ya ampun lutuna," imbuh Maia dengan gaya bicara menirukan anak-anak.
Namun, gadis kecil itu hanya diam ketika diajak bicara Maia Estianty.
Momen ini seolah mengingatkan kembali pada unggahan Instagram Maia ketika bicara soal memiliki anak perempuan.
Hal tersebut terlihat ketika dirinya mengunggah foto liburan bersama Al dan Dul.
Namun, suasana terlihat berbeda dengan kehadiran Marsha Aruan yang juga kekasih El Rumi.
"Kalo punya anak cewe, kira2 gini nih formasinya ya?#maiaestianty #diarymaia #kualalumpur2018 #KL #familyfirst #happymom," tulis Maia.
Semenjak Maia Estianty dipersunting Irwan Mussry, warganet juga mengharapkan perempuan 43 tahun ini untuk menambah momongan.
Mereka berharap Maia memiliki anak perempuan sebagai pelengkap tiga jagoannya yang sudah tumbuh dewasa.
Meski demikian, Maia tampaknya lebih memilih menikmati masa-masa bahagianya sebagai istri setelah 10 tahun menjanda.
Rekomendasi Sunscreen untuk Si Kecil: Gently Sunscreen SPF50+ PA++++ dengan Serum Anti-Polusi!
Source | : | |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR