"Ini akan menjadi cara terbaik untuk mengkomunikasikan beberapa nilai penting. Kami tahu ini bukan permintaan normal untuk pengasuh, namun kami pikir itu akan menjadi hal yang luar biasa" tambah sang ibu dalam iklan tersebut.
Menurutnya, menyewa baby sitter dalam kostum puteri Disney adalah cara unik untuk mengajarkan pada Si Kecil hal-hal seperti tekad, kasih sayang, keberanian dan ambisi dari model peran wanita yang kuat.
Sifat-sifat tersebut dapat dihubungkan dengan peran para puteri Disney seperti Putri Tiana, Putri Anna, Belle dan Cinderella.
Baca Juga : Kontras saat Pamer Tas Seharga 1,2M, Mayangsari Cuma Berikan Kue Sederhana untuk Ulang Tahun sang Anak
Ia melanjutkan, "Kami mencari seseorang yang dapat berkomitmen pada karakter dan menciptakan suasana yang benar-benar menyenangkan di rumah kami, tetapi juga tidak akan takut menjadi pendisiplin jika si kembar nakal."
Sang ibu berpendapat, orang yang tepat akan memiliki semangat kreatif yang nyata serta hasrat untuk semua hal Disney dan akan dapat membagi cinta karakter-karakter itu dengan anak-anaknya.
Tak tangung-tanggung, pasangan ini pun akan membayar $53K setahun atau bila dirupiahkan menjadi Rp 754,720,000.
Baca Juga : Mantan Istri Akan Menikah dengan Berondong, Nassar Beri Pesan Ini untuk Muzdalifah
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Parents |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR