5. Sistem limfatik mungkin gagal mengalirkan cairan tubuh
Bersama-sama dengan pembuluh darah, pembuluh limfatik mengirimkan oksigen dan nutrisi ke jaringan dan organ serta membuang limbah dan CO2.
Ketika pembuluh limfatik tersumbat dan gagal melakukan fungsi drainase, ini dapat menyebabkan penumpukan cairan yang abnormal yang disebut lymphedema.
Lymphedema dapat terjadi karena banyak faktor, seperti infeksi, pembedahan, trauma, radiasi, pengobatan kanker, dan faktor lainnya.
6. Obat yang diminum mungkin tidak cocok untuk tubuh
Cukup sering, pembengkakan di kaki dan pergelangan kaki mungkin merupakan efek samping dari obat yang diminum.
Obat-obat ini termasuk NSAID, kontrasepsi oral, steroid oral, dan lainnya.
Jika kaki Moms bengkak, coba cari tahu apakah mungkin ada hubungannya dengan kebiasaan minum obat tertentu.
Wah ternyata kaki yang membengkak tidak boleh dianggap sepele ya, Moms.
Baca Juga : Gadis Ini Punya Paras Cantik Menawan, Tapi Fakta di Baliknya Buat Banyak Pria Menyesal
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Source | : | brightside.me |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR