Menurut Farid Kurniadi, komandan tim pencarian, saat dikonfirmasi Jumat malam mengatakan, di lokasi ditemukannya korban, ditemukan pula atribut pakaian dan peralatan yang dibawa Faiqus Syamsi saat mendaki gunung.
Di lokasi, tim menemukan 2 tulang yakni tulang kaki dan tulang tangan.
"Tim sempat mencari tulang tengkorak dan tulang lainnya hingga 100 meter dari lokasi penemuan, namun tidak menemukan apa-apa," jelas Farid.
Pihak keluarga pun memastikan bahwa kerangka manusia yang tak lagi utuh itu adalah milik Faiqus Syamsi.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 12 Bulan Rumahan: Stik Kentang Keju Cemilan Kaya Nutrisi untuk Si Kecil
Pada Jumat (5/4/2019) malam, tulang belulang milik Faiqus Syamsi berhasil dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Porong Sidoarjo dan sudah diserahkan kepada keluarganya.
Tulang belulangnya kemudian dimakamkan oleh pihak keluarga di pemakaman umum Kendangsari sekira pukul 01.30 WIB pada Sabtu (6/4/2019).
Duka keluarga Faiqus Syamsi
Sementara penemuan sisa jazad Faiqus Syamsi menjadi kabar melegakan sekaligus menyedihkan bagi keluarganya.
Rumah duka di Jalan Kendangsari XV Surabaya dipenuhi ratusan pelayat, Sabtu (6/4/2019).
Kerabat, guru, serta teman-teman sekolah Faiqus datang menyampaikan belasungkawa pada keluarganya.
Kesedihan ayah korban, Mohammad Najib dan istrinya, Dumi Supartiwi tak tertahan saat kabar putranya ditemukan, namun Faiqus Syamsi hanya tulang belulang.
Baca Juga : Alami Demam Tinggi, Ani Yudhoyono Harus Dilarikan ke ICU, Begini Kondisinya Sekarang
Keluarga mengatakan hanya tulang kaki betis dan tangan korban ditemukan dengan beberapa kain yang identik pakaian korban.
"Mohon maaf, ayah dan ibunya masih syok. Anaknya ditemukan tulang ada yang masih melekat kain tapi terkoyak ga karuan," ujar Nanang kerabat korban dikutip dari Surya Malang.
Selamat jalan Faiqus, semoga amal ibadahmu diterima Tuhan YME dan keluarga dibrikan kekuatan serta keikhlasan.
Artikel ini sudah pernah tayang di Suar.ID dengan judul Keluarga Syok, 100 Hari Faiqus Syamsi Hilang di Gunung Arjuno Ditemukan dalam Keadaan Tinggal Tulang Belulang
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Suar.ID |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR