Melansir Firstcry, menangis saat kehamilan bisa memberi efek negatif pada kandungan.
Menjalani kehamilan itu tidak mudah, Moms pasti akan mengalami hari-hari yang menegangkan.
Stres dan menangis sesekali tidak akan membahayakan bayi.
Baca Juga : Tajir Melintir Sampai Punya Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Berikan Surprise Mobil Untuk Timnya?
Namun jika Moms memiliki kecemasan dan stres kronis sehingga terus menangis, itu dapat menyebabkan tubuh memproduksi kortisol.
Kortisol merupakan hormon stres yang dapat ditularkan pada janin melalui plasenta.
Jika janin terus-menerus terpapar hormon ini saat berada dalam kandungan, maka ada kemungkinan Si Kecil nantinya mudah cemas dan kolik.
Moms juga perlu mewaspadai kecenderungan terlalu sering menangis sebagai tanda-tanda depresi.
Source | : | Grid.ID,Firstcry.com |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR