Nakita.id - Jarang terekspos oleh sorotan media, anak keempat Jamal Mirdad dan Lydia Kandou, Nathan Mirdad baru saja melangsungkan pernikahan.
Tidak seperti pernikahan anak-anak artis lain, pernikahan Nathan Mirdad digelar secara sederhana.
Diketahui, Nathan Mirdad merupakan adik pesinetron Nana Mirdad dan Naysila Mirdad yang sudah terjun di bidang entertaiment seperti kedua orangtuanya.
Dikabarkan Nathan Mirdad resmi melangsungkan pernikahan dengan gadis asal Pesawaran, Lampung.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Dikutip dari Tribunnews, Nathan menikahi seorang perempuan bernama Marisa dengan adat Lampung.
Kala itu, Lydia Kandou hadir dalam acara istimewa itu bersama putrinya, Naysila Mirdad.
Lydia tampak anggun dengan menggunakan kain batik cokelat dan kebaya warna merah maroon.
Seperti diketahui, dari pernikahannya dengan Jamal, Lydia dikaruniai empat orang anak, yakni Nana Mirdad, Naysila Mirdad, Kenang Mirdad, serta Nathana Ghaza.
Baca Juga : Ed Sheeran Tutup Konser di Jakarta Dengan Kenakan Jersey Timnas Indonesia
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | Instagram,tribunnews |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR