Nakita.id - Setiap orang pasti ingin memiliki rumah yang nyaman untuk ditempati.
Sehingga tak jarang banyak orang yang rela mengeluarkan biaya untuk memiliki rumah nyaman meski harganya selangit.
Akan tetapi, tak semua rumah yang nyaman harus berukuran besar lho, Moms.
Baca Juga : Tetangga Resah Banyaknya Mobil, Raffi Ahmad Akan Bangun Garasi di Tanah 5 Miliar!
Tak banyak yang tahu bila memiliki rumah dengan ukuran yang besar dan megah memiliki dampak negatif.
Seperti kisah di bawah ini yang menjadi bukti, kemewahan tak selalu baik untuk kehidupan.
Melansir dari New Evening Standart News melalui Toutiao (4/5/2019), kisahnya berawal ketika sepasang suami istri tinggal di rumah mewahnya.
Baca Juga : Jadi Artis Tajir, Begini Nyaman dan Asrinya Rumah Raffi Ahmad
Rumah itu memiliki harga sekitar 20 juta Yuan atau sekitar Rp41 miliar, terletak di Palm Beach, utara Sydney, Australia.
Melihat harganya saja tentu saja Moms setuju, ini adalah rumah mewah.
Namun, sepasangan suami istri akhirnya meninggal dunia karena hanya tinggal berdua di rumah tersebut.
Mereka merupakan pasangan suami istri yang terbilang sudah tua.
Sayangnya mayat mereka ditemukan beberapa minggu kemudian setelah mereka meninggal.
Bukan kali pertama rumah mewah ini menelan korban.
Baca Juga : Pakar Kejiwaan Sebut Nikita Mirzani Alami Gangguan Kejiwaan, Nikita:
Sebelumnya, dua tahun lalu pemilik sebelumnya yang berusia 80 tahun juga meninggal.
Pada 2017 silam, rumah itu dimiliki oleh pasangan suami istri berusia 80 tahun.
Setelah mayat keduanya ditemukan, polisi mengumumkannya melalui perangkat sosial.
Baca Juga : Demi Restu Mertua, Pengantin Wanita Sogok Mertua, uang 10 Miliar, Rumah Mewah, dan Mobil Ferrari
Ketika ditemukan pasangan suami istri tersebut meninggal secata alami, istrinya buta dan cacat hingga meninggal kelaparan karena kurang perawatan.
Menurut catatan, rumah mewah ini dibangun pada tahun 1952, dan telah dimiliki oleh sebuah keluarga sejak 1979.
Rumah tersebut, memiliki 2 kamar mandi, 2 garasi, lantai kayu, langit-langit dua lantai, dan perapian terbuka.
Rumah juga dikelilingi oleh kebun dengan tanaman hijau, pondok pantai, batu pasir seluas 626 meter persegi, mencakup halaman belakang yang luas.
Ternyata justru itulah yang menyebabkan kematian pasangan suami istri tersebut.
Baca Juga : Bak Kerajaan, Inilah Rumah Mewah nan Nyaman Nia Ramadhani Bakrie
Polisi mengatakan bahwa tidak ada situasi mencurigakan di rumah tersebut.
Namun, mewah dan luasnya rumah tersebut menyebabkan batasan bagi keluarga itu untuk berinteraksi dengan tetangganya.
Baca Juga : Tinggal di Rumah Bak Istana Emas, Begini Potret Gaya Hidup Mewah Muzdalifah!
Akibatnya, orangtua yang tinggal di dalamnya sudah tidak mampu keluar rumah dan tidak memiliki siapa pun berakhir meninggal karena tertutup oleh kemewahan rumahnya sendiri.
Wah, ternyata punya rumah megah tak selamanya memberi kenyamanan ya, Moms!
(Artikel ini pernah tayang di Intisari dengan judul Pasangan Suami Istri Ini Meninggal Secara Alami Karena Rumahnya 'Terlalu Megah')
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | New Evening Standart News |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR