Nakita.id - Kondisi Ani Yudhoyono masih menjadi perhatian publik.
Di momen bulan puasa ini, Ani Yudhoyono masih harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit di Singapura.
Kedua menantu Ani Yudhoyono, Annisa Pohan dan Aliya Rajasa juga tampak rajin membagikan kabar wanita yang akrab disapa Memo ini.
Masuk bulan ketiga perawatan kanker darah, Aliya Rajasa yang biasa dipanggil Ruby mengunggah kondisi terkini Ani Yudhoyono.
Lewat unggahan akun Instagram pada (7/5/2010) Aliyah menyebut kalau kondisi kesehatan ibu mertuanya sedang turun alias drop.
"Karena kondisi darah Memo yg sedang drop, jadi kalau memo berdiri atau jalan wajib kami dampingi dengan sigap supaya tidak jatuh," tulis Aliyah.
"Baby Gaia yg sudah beberapa hari di ruangan pun (entah bagaimana) dapat memahami keadaan ini."
Baca Juga : Ayu Ting Ting Bongkar Kelakuan Eko Patrio Saat di Belakang 'Layar', Eko: 'Tunggu Pembalasanku'
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR