Nakita.id - Memiliki tubuh langsing dan perut yang rata, menjadi impian bagi setiap wanita.
Berbagai cara pun dilakukan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, mulai dari diet, olahraga hingga mencoba mendatangi klinik kecantikan.
Dilansir dari laman feedytv, baru-baru ini seorang dokter bernama Dr. Fukutsudzi dari Jepang, mempopulerkan metode khusus tentang penurunan berat badan dan penyakit tulang serta sendi.
Ia bahkan telah memiliki lebih dari 10 tahun pengalaman dalam bidang tersebut.
Menurutnya, kelebihan lemak yang menumpuk di perut dan pinggang diakibatkan karena duduk, berbaring di posisi yang salah, sehingga memengaruhi tulang rusuk dan panggul bawah.
Baca Juga : Ternyata Lemak Perut Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung, Ini Cara Menghilangkannya Tanpa Ribet
Hal inilah yang juga menjadi salah satu penyebab banyak orang mengalami sakit punggung.
Maka, cara mudah untuk menghilangkan lemak perut yaitu dengan menyesuaikan postur tubuh dengan fondasi guna mengembalikan postur ideal sendi.
Yang pada akhirnya dapat memperbaiki bentuk, meningkatkan otot perut dan mengurangi lemak di sekitar pinggang.
Mencoba cara ini tidaklah sulit, Moms hanya perlu meletakkan handuk yang digulung di bawah punggung ketika berbaring.
Meski terdengar cukup unik, namun metode ini digunakan oleh banyak wanita Jepang untuk menjaga pinggang mereka tetap langsing tanpa perlu mengeluarkan biaya besar atau usaha yang keras.
Source | : | feedytv |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR