Sebuah analisis masalah kesehatan mental di empat provinsi China, yang diterbitkan pada 2009 di jurnal medis Inggris The Lancet, memperkirakan bahwa 91 persen dari 173 juta orang dewasa China yang diyakini menderita masalah mental tidak pernah menerima bantuan profesional.
Lepas dari penyakit mental yang mungkin diderita oleh ibu bayi itu, sindrom baby blues memang menghantui banyak ibu yang baru saja melahirkan.
Sindrom baby blues ini sering kali tidak disadari oleh ibu.
Sehingga ia hanya menyimpannya di dalam hati, dan tidak membicarakannya dengan orang lain, bahkan dengan suaminya sendiri.
Dan ini bisa berbahaya, baik bagi ibu itu sendiri atau bagi bayinya.
Salah satu yang bisa dilakukan oleh ibu akibat sindrom baby blues adalah dia menyakiti dirinya sendiri, bahkan bisa berakhir dengan bunuh diri.
Berbahaya bagi bayinya bila si ibu mengalami sindrom baby blues adalah salah satu yang dilakukan seperti ibu Xiao Bao tadi.
Jadi, jangan biarkan sindrom baby blues menyerang ibu-ibu yang baru saja melahirkan.
Dampingi mereka setiap saat, mereka membutuhkan orang lain untuk membantu mengatasi sindrom tersebut dan membantu merawat bayinya saat kesehatan mereka belum pulih benar.
Artikel ini sudah pernah tayang di Intisari dengan judul Kasian, Bayi 8 Bulan Ditusuk 90 Kali dengan Gunting Gara-gara Gigit Puting Ibunya Saat Menyusu
Source | : | Intisari |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR