Nakita.id - Bagi para penderita kolesterol tinggi perlu mencermati apa yang boleh dan menjadi pantangan dalam memilih jenis makanan apalagi di hari Raya.
Pasalnya, saat hari Raya pastinya kita sulit mengkontrol makanan yang dapat menyebabkan kolesterol naik.
Bukan selalu makanan tinggi lemak, makanan mengandung gula atau yang telah melalui berbagai proses memasak juga berbahya bagi penderita kolesterol.
Lantas, pantangan makan apa saja yang harus dihindari penderita kolesterol tinggi tanpa meninggalkan suasana hari Raya?
Berikut adalah beberapa jenis makanan yang perlu kita hindari jika memiliki kolesterol tinggi.
1. Makanan mengandung lemak trans
Pantangan yang pertama untuk penderita kolesterol saat puasa adalah makanan mengandung lemak trans.
Lemak trans adalah lemak buatan yang diperoleh dengan cara menambahkan hidrogen ke dalam minyak nabati agar lebih padat.
Lemak ini digunakan dalam banyak produk makanan karena bisa digunakan berkali-kali serta memberikan rasa dan tekstur yang diinginkan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | healthline.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR