Nakita.id - Empat bulan dirawat di National University Hospital (NUH) Singapura, Ani Yudhoyono dinyatakan tutup usia pada hari Sabtu (1/6/2019) pukul 11.50 waktu Singapura.
Ani yang sebelumnya mengidap penyakit kanker darah sempat mengalami gagal nafas sebelum dirinya tutup usia.
Hal tersebut disampaikan oleh dokter Kepresidenan, Terawan Agus Putranto.
Hari ini, Minggu (2/6/2019) Ani Yudhoyono akan disemayamkam di tempat peristirahatan terakhir di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta.
Ani Yudhoyono tutup usia di umur 66 tahun meniggalkan suaminya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan keluarga besar lainnya.
Sebelum di bawa kembali ke Tanah Air, jenazah Ani Yudhoyono sempat disalatkan di KBRI Singapura.
Sanak keluarga mulai berdatangan untuk mengetahui kabar lebih lanjut mengenai prosesi yang akan dilakukan.
Tak terkecuali adalah Kaesang Pangarep.
Seperti diketahui, Kaesang adalah anak ketiga dari Presiden Joko Widodo.
Kaesang memang sedang menyelesaikan studinya di Singapura, hingga sebagai sosok yang kenal dengan keluarga SBY dirinya juga turut berbela sungkawa dengan hadir di KBRI Singapura.
Kedatangan Kaesang juga disambut oleh keluarga besar Ani Yudhoyono, tak terkecuali Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono.
Baca Juga: Selalu Tampil Tomboy, Poppy Sovia Baru Saja Melahirkan Anak Pertama, Resmi Jadi Ibu!
Berbeda dengan pelayat lainnya, Kaesang hadir dengan memakai celana jins dan kaos lengan panjang berwarana biru tua.
Awal mula warganet mengetahui foto Kaesang saat melayat dari akun Twitter @nonindahh.
Warganet banyak yang menganggap busana yang dipakai oleh Kaesang kurang sopan.
Anak ketiga Jokowi ini yang memang aktif di Twitter pun juga merespons foto yang beredar.
Banyak warganet yang mengomentari cara berpakaiannya saat melayat, akhirnya Kaesang meminta maaf atas pakaian yang dirasa kurang sopan.
Baca Juga: Punya 2 Putra Hebat, Tak Disangka Ani Yudhoyono dan SBY Miliki Perbedaan dalam Mendidik Anak
Dalam komentar tersebut akun Twitter @ondarnis menyarankan agar Kaesang memakai celana berbahan kain dan dengan topi.
Tak hanya itu ada warganet yang membela Kaesang dan mengatakan kalau anak ketiga Jokowi ini adalah seorang anak kost yang sedang merantau di Singpura sehingga wajar ketika dirinya tak mempunyai persedian baju koko di kostan.
@Blossom26783441 "@kaesangp Anak kost.. Tinggal jauh dari rumah.. Di Singapura pula.. Ga yakin Kaesang punya baju koko di rumahnya.. Kalau harus beli baju dulu.. Nge mall, ke pasar, yg ada kesuween.. Ga jadi takziah.."
Meski begitu banyak juga warganet yang mengapresiasi niat baik Kaesang untuk melayat.
@Nidaulch2 "@kaesangp Gpp mas, yang penting niatnya"
@wulskiy "@kaesangp Gak usah minta maaf mas, gak salah apa apa kok. Yang penting niatnya"
@kasintalovvv "@kaesangp Gapapa mas, sing penting niatnya (emoji)"
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR