Bahkan keduanya berusaha untuk menyeimbangkan antara pekerjaan dan quality time dengan anak.
“Nggak setiap hari calling-an kita itu pagi, gitu. Jadi ada saat-saat di mana kita ada yang habis zuhur atau habis maghrib, gitu” ucap Alyssa yang dilansir dari grid.id.
“Nah waktu-waktu itulah yang kita manfaatkan buat ketemu dengan anak,” tambah Alyssa.
Selain harus mengatur waktu untuk bertemu dengan anak-anaknya, Dude dan Alyssa juga tak bisa mudik pada lebaran tahun ini.
“Kita nggak (mudik) ya,” kata Alyssa.
Dude turut menuturkan bahwa keluarganya terancam tidak bisa mudik karena pekerjaan yang memberinya libur beberapa hari saja.
“Kita enggak (mudik), karena kita break aja beberapa hari sebelum Idul Fitri,” sahut Dude.
“(Break syuting) H-2 (lebaran),” imbuh Alyssa.
“Jadi nggak ada waktu buat ngatur-ngaturnya” ucap Dude.
Source | : | Grid.id |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR