Nakita.id – Baru-baru ini publik dihebohkan dengan unggahan Al Ghazali Instragram story akun pribadinya.
Pasalnya Al Ghazali menyatakan bahwa ia tidak suka dengan wanita yang materialistis dan panjat sosial.
Tak lama berapa lama kemudia Al Ghazali mengakui bahwa unggahan storynya itu ditujukan untuk mantan kekasih Alyssa Daguise.
Setelah ramai dengan unggahan itu, Al Ghazali kembali menjadi perbincangan netizen karena unggahan terbarunya.
Putra sulung Maia Estianty ini kembali mencuri perhatian dengan mengunggah foto mesranya dengan Jessica Mila.
Terlihat pada foto yang diunggah Al Ghazali di akun pribadinya, ia dan Jessica Mila tengah berbaring di rumput.
Baca Juga: Sindir Mantan Pacar Matre dan Pansos, Al Ghazali Makin Mesra Buka Puasa Bareng Jessica Mila
Baik Al Ghazali dan Jessica Mila sama-sama berpose sambil menatap tajam ke arah kamera.
Tak disangka, unggahan Al tersebut mendapat banyak komentar dari netizen.
Banyak yang menyatakan bahwa keduanya terlihat cocok dan serasi.
Bahkan tak sedikit yang meminta kepada keduanya untuk menjalin sebuah hubungan.
Heboh unggahan foto Al dan Jessica Mila ini, peramal Denny Darko pun akhirnya turut buka suara.
Melansir dari Grid.ID, Denny Darko mencoba menerawang kedekatan yang terjalin antara Al Ghazali dan Jessica Mila.
Denny Darko lewat kartu ramalan kartu tarot mengungkapkan bahwa yang mulai menyimpan perasaan adalah Al Ghazali.
Hal ini diketahui dari kanal Youtube pribadi milik Denny Darko.
"Sekarang saya akan membuka kartu pertama, adalah kartu the eight of wands. Ini sebenernya adalah satu awal yang baik,’ ujar Denny.
"Saya melihatnya dari sisi Al. Karena tampaknya yang naksir Al. Kalau Jessica kayaknya belum ada apa-apa ya," tambahnya.
Denny mengungkapkan bahwa jika dilihat dalam kesehariannya di media sosial, terlihat Al yang lebih banyak berharap, menurutnya itu adalah hal yang wajar.
Baca Juga: Lebaran Tanpa Pacar, Verrell Bramasta Justru Undang Mantan Terindahnya untuk Rayakan Lebaran
"Karena saya lihat dari twitternya, dari beberapa kali unggahan kebanyakan yang berharap Al Ghazali, dan it's okay karena cowok memang seperti itu," pungkas Denny.
Di sisi lain, Jessica Mila sendiri belum ada perasaan apa pun untuk Al Ghazali.
Hal ini terlihat dari kartu kedua yang dibuka oleh Denny Darko.
Denny mengungkapkan bahwa Jessica Mila merupakan tipe lebih dulu mengobservasi keadaan.
Baca Juga: Siap Kembali ke Perantauan? Ini Tips Supaya Barang Bawaan Muat Banyak dalam Koper
"Dia (Jessica Mila) pengel liat dulu keadaan. Dia nggak mau langsung mencoba, tapi tidak menutup diri kok,” ungkap Denny.
"Saya melihat dia (Jessica Mila) ini mencoba untuk tidak salah dalam jatuh cinta" papar Denny Darko.
Wah kita doakan yang terbaik untuk dua selebriti kita ini ya.
Rekomendasi Sunscreen untuk Si Kecil: Gently Sunscreen SPF50+ PA++++ dengan Serum Anti-Polusi!
Source | : | YouTube,Grid.ID |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR