Nakita.id - Sosok Deddy Corbuzier baru saja membuat sebuah keputusan yang cukup mengejutkan publik.
Presenter bertubuh kekar ini baru saja resmi menjadi seorang mualaf.
Jumat (21/6/2019) kemarin, Deddy telah mengucapkan dua kalimat syahadat.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Prosesi saat Deddy memutuskan untuk menjadi seorang mualaf dilaksanakan di kompleks Ponpes Ora Aji, Yogyakarta.
Usai salat Jumat, Deddy Corbuzier mengucap dua kalimat syahadat dibimbing oleh Gus Miftah.
Proses Deddy masuk Islam ini disaksikan oleh banyak orang, mulai dari jamaah masjid, berbagai komunitas, awak media, hingga warga setempat.
Termasuk tunangannya, Sabrina Chairunnisa, yang setia menemani Deddy Corbuzier hingga ia resmi jadi mualaf.
Keputusannya untuk menjadi mualaf ini pun banyak didukung oleh rekan-rekan selebriti lainnya.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR