Nakita.id - Setelah lama diam, Fairuz A Rafiq akhirnya melaporkan semua tindakan yang dilakukan mantan suaminya, Galih Ginanjar ke pihak yang berwajib.
Fairuz didampingi Hotman Paris akhirnya resmi melaporkan Galih Ginanjar, Rey Utami, dan Pablo Benua ke Polda Metro Jaya, Senin (1/7/2019).
Hal tersebut merupakan buntut dari pernyataan Galih Ginanjar soal ikan asin, beberapa waktu lalu.
Dilaporkan oleh mantan istrinya, Galih Ginanjar tampaknya sudah siap melawan laporan Fairuz A Rafiq terhadap dirinya.
Baca Juga: Singgung Kasus Ikan Asin Galih Ginanjar, Hotman Paris Bocorkan Cara Ampuhnya Untuk Memberi Pelajaran
Galih langsung menyiapkan tim pengacara untuk melawan Fairuz.
Bersama Barbie Kumalasari, Galih berkumpul bersama tim pengacaranya.
Namun, belum diketahui siapa sosok pengacara yang akan mendampingi Galih dalam menghadapi kasus dengan mantan istrinya tersebut.
Dalam foto tersebut Galih Ginanjar terlihat berpose bersama gerombolan pengacara di unggahan foto di Instagram.
Dalam foto yang beredar di akun gosip itu, Galih Ginanjar senyum semringah di tengah sepuluh orang berpakaian rapih.
Terlihat pula sang istri, Barbie Kumalasari di sana.
"Alhamdulillah malam ini baru selesai meeting bersama calon klien dari kalangan artis juga Mas Galih Ginanjar #LAWYERS," tulis pemilik akun yang mengunggah foto tersebut, Selasa (2/7/2019).
Warganet yang melihat foto tersebut pun langsung heboh.
Berbondong-bondong mereka mengirim respon melalui kolom komentar.
Baca Juga: Bak Firasat, Shakira Sempat Lakukan Hal Aneh Ini Tepat di Hari Penangkapan Jerry Aurum
Kebanyakan pengguna Instagram tetap membela Fairuz A Rafiq.
"Katanya bininya lawyer knpa ga ditanganin sendiri," tulis akun @uppa19.
"Mau pengacara sebanyak apapun bakal tetep kalah sama baginda hotman paris," tulis akun @toleransi2.
"Beraninya kroyokan. Masak iya lawan satu orang lawyer aja keder sampek harus turun tangan banyak orang gitu," tulis akun @imajinasikoe_advertising.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR