Nakita.id - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan, pedangdut Jacky Zimah meninggal dunia.
Melansir dari Kompas.com, pedangdut yang terkenal di eranya itu meninggal dunia pada Selasa, 2 Juli 2019 di RSUD Pasar Rebo.
Jacky Zimah meninggal pada pukul 20.00 karena diabetes, hal itu juga dibenarkan oleh pedangdut Ageng Kiwi.
Baca Juga: Nikita MIrzani Sindir hingga Beri Komentar Menohok Soal Kasus 'Ikan Asin', Ruben Onsu Geleng Kepala
"Iya betul meninggal tadi sekitar pukul 20.00," ucap pedangdut Ageng Kiwi kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Selasa malam.
"Sudah lama, awalnya gula (diabetes), terus menjalar ada flek di paru-paru sampai sekarang," tambahnya.
Dilansir dari tayangan Halo Selebriti, mantan suami Rita Sugiarto ini sudah sejak lama mengidap penyakit diabetes tersebut.
Baca Juga: Dibuat Geram, Nikita Mirzani Nyinyiri Sosok 'Mantan Babu' hingga Sebut Najis, Sindir Siapa?
Sayangnya, penyakitnya makin parah hingga membuat badannya sangat berbeda, kurus kering.
Dalam tayangan tersebut, banyak rekan dan sanak saudara melayat ke rumah mendiang.
"Sakitnya udah 30 tahun lebih," ungkap Raffi, anak Jacky Zimah.
"Pertama gula, trus jantung, trus merembet komplikasi kan," tambahnya lagi.
Raffi menganggap ayahnya sangat kuat menghadapi penyakitnya selama itu.
Ia juga mengaku berbagai pengobatan sudah dilakukan untuk menyembuhkan sang ayah.
Lebih lanjut, Raffi menjelaskan jika sang ayah masuk RSUD Pasar Rebo sejak satu bulan lalu.
Saat ajal menjemput, Raffi, ibu dan anggota keluarga inti lain ada di sana menemani Jacky Zimah.
Baca Juga: Muzdalifah Murka Merasa Dihina oleh Vicky Prasetyo: 'Gue Lupa Ama Anak Apa?'
"Semua ada di sana, mama saya juga ada di sana," ujar Raffi.
Raffi berharap agar ayahnya bisa tenang dan ia tak akan lupa berdoa untuk Jacky Zimah.
Sebelum meninggal dunia, para artis ternyata sempat menjenguk Jacky Zimah di rumah sakit.
Menurut mereka, tak ada yang menyangka jika sang pedangdut pernah sakit.
"Dan kita nggak pernah tahu kalo Bang Jacky pernah sakit," ujar Ozy.
"Kayaknya ditutup-tutupi, nggak mau orang lain lihat bahwa dia ada penyakit," timpal Ratna Listi.
"Kita mana tahu kalo nggak diceritain tadi ya, sampe 35 tahun sakit, kita nggak pernah tahu," timpal Ozy lagi.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR