Dalam akun Instagram @silet_indigo, Jane Shalimar tampak menelepon Doddy Sudrajat.
Doddy menjelaskan bahwa setelah keluar dari penjara, ia dan Vanessa Angel tak ada komunikasi karena WhatsApp-nya di block.
Selain itu, Doddy juga menyarankan pada anaknya untuk membuat surat pernyataan soal tak mengakuinya sebagai ayah agar dirinya tak lagi mengganggu sang anak.
Baca Juga: Penggali Kubur Heran dengan Hal Aneh yang Terjadi Saat Menggali Tanah untuk Jenazah Sutopo Purwo
Ia mengaku lelah selalu disudutkan, difitnah hingga merasa harga dirinya diinjak-injak.
"Kalau saya memang, saya merasa menganggu dengan kariernya dia (Vanessa) dengan kehidupannya dia jadi dia nambah-nambah dosa ke saya, ya udah suruh pengacaranya aja bikin surat pernyataan nanti saya tanda tanganin.
Ya daripada dia punya orangtua tapi saya disudutkan terus, disalahkan terus, harga diri saya diinjek-injek terus. Lebih baik udah seolah-olah dia nggak punya orangtua, sudah jangan bawa - bawa nama saya lagi," ujar Doddy melalui saluran telepon.
Baca Juga: Ulang Tahun Pernikahan Ke-13, Ari Wibowo Kenang Perjuangan Sang Istri,
Defisiensi Zat Besi pada Anak Sebabkan Gangguan Perkembangan Kognitif dan Motorik
Source | : | Instagram,nakita |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR