Nakita.id - Kabar bahagia datang dari artis cantik Anjani Dina.
Sosoknya semakin dikenal publik saat berperan sebagai Yoa, ibu guru cantik di sinetron Dunia Terbalik.
Sempat menjalin kasih selama 4 tahun dengan aktor tampan Adly Fairuz, hubungan mereka pun sudah cukup lama kandas.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Adly bahkan sudah memiliki kekasih baru dan sudah merencanakan pernikahan bersama.
Adly dan Angbeen Rishi sudah bertunangan pada Desember 2018 lalu.
Usai dengan Adly Fairuz rupanya tidak membuat Anjani Dina merasa ketakutan untuk menjalin hubungan baru lagi.
Artis cantik ini sudah melabuhkan hatinya dengan sosok pria bernama Ezar Alkafia sejak awal 2017.
Tak mau kalah dengan sang mantan, Anjani Dina juga akan segera melepas masa lajangnya.
Minggu (14/7/2019) kemarin, Anjani dan sang kekasih baru saja melangsungkan acara lamaran.
Dua tahun menjalin kasih, keduanya kini telah resmi bertunangan.
Hal ini diketahui dari unggahan di Instagram pribadinya, Moms.
"Alhamdulillah???? InsyaAllah #Mr&MrsAlkafia soon," tulisnya sebagai keterangan foto.
Anjani terlihat cantik dengan kebaya dengan detail payetnya.
Sedangkan sang calon suami tampil gagah dengan kemeja batik berwarna cokelat.
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR