Baginya, Rey Utami dulu merupakan sosok yang sopan dan tidak sombong.
Bahkan ia pun mengatakan bahwa Rey Utami bukanlah berasal dari keluarga yang mewah.
"Kita kan emang dari keluarga biasa-biasa aja ya, keluarga pedagang. Nggak ada yang gimana-gimana (gaya hidup)," ujar Utami.
"Dari kita kecil-kecil, memang ayahnya pedagang khusus elektronik, pernah buka toko kelontong juga. Jadi dari keluarga biasa-biasa saja," imbuhnya.
Sementara itu, setelah ditetapkan sebagai tersangka,Pablo Benua dan Rey Utami tak bisa merawat sang anak.
Mengutip Kompas.com, ayahnya pun menuturkan bahwa cucunya kini dititipkan ke tetangga oleh Rey.
"(Anak) dititipkan ke tetangga," kata Sulaiman saat ditemui di Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (12/7/2019) dini hari.
Untuk itu Sulaiman berencana untuk membawa cucunya itu pulang dan merawatnya selama Rey dan Pablo menghadapi kasus yang menjeratnya.
"Saya rencana mau bawa aja cucu ke rumah. Yang gede juga mau sekolah Senin," ujar Sulaiman lagi.
Source | : | Kompas.com,Gridhot.id |
Penulis | : | Salmaa Awwaabiin |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR