Melansir dari laman Instagram @Makassar_Iinfo, unggahan video driver taksi online yang terima orderan mistis pertama kali diunggah akun Iwan Salim Irwan di Facebook.
Dalam postingan tersebut ia menceritakan bahwa rekannya mendapatkan order dari titik SD Puri Tamansari Kecamatan Manggala, Makassar dengan tujuan kompleks pemakaman sudiang.
"Kejadian tadi malam, teman saya di grab car dapat orderan mistis di SD Puri Tamansari tujuan Kuburan Sudiang," tulis Iwan memulai ceritanya.
Iwan lantas menceritakan jika temannya tersebut mulai mengalami keganjalan saat driver grab car itu tiba di lokasi penjemputan.
Baca Juga: Makin Panas, Farhat Abbas Ledek Motif Jas Hotman Paris Mirip dengan Kursi Sofa dan Kelambu Rumahnya!
"Pas tiba dilokasi jemputan, si pengorder minta mobil dimajukan lagi padahal sudah mentok di tembok," lanjutnya.
Tak hanya itu, sang driver juga mengalami hal ganjil berupa kursi belakang terlipat dengan sendirinya.
"Tiba-tiba pengorder bilang 'adama dibelakanta' (saya sudah di belakang kamu), sontak hp driver terlempar dan kursi belakang terlipat sendiri," imbuhnya.
Allaahu akbar kabiiraw dan Allaahumma baa’id bainii, Ini 2 Bacaan Iftitah dan Artinya
Source | : | |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR