Tak lama berselang, Ricis mengunggah video berjudul "SAYA KEMBALI" yang langsung jadi buah bibir warganet.
Banyak yang merasa kecewa dan malah menghujat Ricis karena ulahnya kali ini.
Banyaknya hujatan yang ia terima kemudian disusul dengan keputusannya melaporkan netizen ke pihak berwajib.
Ricis pun mengunggah fotonya saat berada di kantor polisi, menyindir para warganet.
"Salam cinta utk netijen (emotikon) mimpi indah," tulis Ricis di unggahannya pada akun Instagram @ricis1795.
Lantas pada Minggu (4/8/2019), Ricis tiba-tiba mengunggah foto yang membuat warganet salah fokus.
Ricis mengunggah potret dirinya memegang bunga matahari dan mengangkat tangan kirinya.
Apa yang kemudian menarik perhatian warganet adalah jari di tangan kiri Ricis tampak dilingkari sebuah cincin.
Terlebih Ricis seolah memamerkan cincin sambil tersenyum lebar.
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR