Gadis yang akrab disapa Lele ini memiliki cerita mengharukan yang dibagikan seorang senior di kampusnya melalui Twitter.
Dari akun Twitter @gizayeolsung, sang senior mengunggah foto Leony yang menurutnya sampai membuat dirinya merasa merinding.
Tampak Leony mengenakan toga, tetapi ia tak malu melapisinya dengan jaket hijau yang biasa dikenakan driver ojol Gojek.
"Hari ini Undip wisuda, trus dri sekian banyak foto wisudawan/ti yg rame di tl, ini satu2nya foto yg bikin gue merinding. Lemme intoduce you. Namanya lele, Junior gue anak FH undip. Dri semester 5 udah ngegojek sampe dia lulus hari ini," tulis si pemilik akun.
Senior Leony ini pun bercerita jika juniornya dari Fakultas Hukum Universitas Diponegoro itu merupakan sosok mahasiswi yang tangguh.
Leony tak malu menjadi driver ojol ketika ia memasuki semester 5 masa kuliahnya, untuk membantu keluarga.
Sebab ayah Leony ternyata sakit sedangkan ia masih punya adik yang bersekolah dan butuh biaya.
Hebatnya, Leony pun aktif di unit kegiatan kampus, bahkan kerap memenangkan lomba dan mengharumkan nama almamater.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com,Twitter |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR